Golkar Tugaskan Dua Srikandi Naik Kelas Bertarung DPR RI 2024 Dapil NTB 1
Cari Berita

Iklan 970x90px

Golkar Tugaskan Dua Srikandi Naik Kelas Bertarung DPR RI 2024 Dapil NTB 1

Selasa, 16 Mei 2023

 

Dua Srikandi Cantik Asal Bima Merebut Kursi di DPR RI Dapil NTB 1


Foto : Billy Pelopor NTB 

Bima, Peloporntb.com - Pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) tingkat Pusat hingga DPRD Kota dan Kabupaten di Komisi Pemilihan Umum (KPU) di semua tingkatan sudah selesai 14 Mei 2023.


Dikutip dari Media Online Bimantika khusus Bacaleg DPR RI Partai Golkar Daerah Pemilihan (Dapil) NTB 1 (Pulau Sumbawa) tercatat nama-nama beken yang ikut bertarung,


Pemilu 2019 lalu Partai Golkar tidak mendapatkan Kursi DPR RI Dapil Pulau Sumbawa walaupun ada dua Kabupaten dan Kota menang Dalam Pemilu yakni Kota dan Kabupaten Bima yang menempatkan posisi Ketua Dewan.


DPP Partai Golkar sepertinya tidak ingin kecolongan sehingga di Pemilu 2024 memasang startegi untuk merebut 1 kursi DPR RI.


Kalau Dapil NTB 1 susunan Bacaleg nya langsung Ketua Umum Pak Airlangga Hartarto yang menyusun Bacalegnya” ungkap salah satu fungsionaris DPP Partai Golkar.


Bahwa DPP Partai Golkar Mengusulkan Bacaleg DPR RI Dapil Pulau Sumbawa tercatat Nama Istri Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE (HML) yang juga Mantan Anggota DPR RI Dua Periode Fraksi Partai Golkar yakni Hj. Ellya Alwaini.


Selanjutnya Kakak Ipar Ketua DPD ll Partai Golkar Kabupaten Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE (IDP) yakni Hj. Ferra Amelia, SE, MM.


Dan DPP Golkar Pun memasang Bacaleg lainnya yakni Ketua Umum PGRI Pusat Drs. H. Ali Rahim.


Informasi dan investigasi media ini dibenarkan oleh Sekretaris DPD ll Partai Golkar Kota Bima Tiswan Suryaningrat, SH.


Benar mas, bahwa tiga nama itu insya Allah akan bertarung di Dapil NTB 1, dan semua berkas mereka sudah lengkap semua” ujar Tiswan Selasa 16 Mei 2023.


Ditanya soal nomor Urut ke 3 Bacaleg tersebut, Tiswan menjawab bahwa di Partai untuk pendaftaran nya berdasarkan Abjad sesuai Sprint DPP Partai Golkar Nomor 153/DPP-Golkar/lV/2023.


Dalam postingan pribadinya di media sosial Facebook Tiswan ungkapkan juga bahwa Fisik boleh wanita tapi soal spirit fighting nya gak perlu di ragukan lagi,bisa kalah laki-laki.


Menurutnya Umi Eliya dan Umi Fera akan bersatu padu berjuang bersama dan merebut suara sebanyak-banyaknya menuju senayan DPR RI dari Partai Golkar.


“Walaupun dalam posisi rivalitas Insya Allah Dapil NTB 1 kedua wanita hebat ini akan beradu ide dan gagasan dalam meraih simpati masyarakat Pulau Sumbawa sehingga kita memiliki wakil rakyat yg aspiratif dan mumpuni.


“Mohon doa dan dukungan Masyarakat Pulau Sumbawa utk Umi Eliya dan Umi Fera serta Bang H. Ali Rahim yang akan bertarung di Dapil NTB 1,Pulau Sumbawa” ujar Tiswan. (Admin-01)